
NUSASATU, BERAU – Reses Masa Sidang I Tahun 2025 berlangsung mulai tanggal 16 hingga 20 Januari 2025. Sebagai anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), H. Agus Aras melakukan kunjungan ke Daerah Pemilihan (Dapil) VI yang meliputi Bontang, Kutai Timur, dan Berau untuk menyerap aspirasi warga.
Setelah menggelar reses di Bontang dan Kutim, H. Agus Aras melanjutkan kunjungan ke Kelurahan Rinding, Kecamatan Teluk Bayur, Kabupaten Berau, pada Minggu (19/01/2025). Dalam pertemuan tersebut, warga Kelurahan Rinding menyampaikan dua keluhan utama yakni perbaikan sarana ibadah dan peningkatan jalan.
H. Agus mengungkapkan bahwa warga meminta perbaikan jalan karena jalan di daerah tersebut masih berupa tanah. Warga berharap agar jalan tersebut segera diperbaiki.
“Jalan di Kelurahan Rinding masih berupa tanah. Warga berharap fasilitas ini segera ditingkatkan agar akses menjadi lebih mudah,” ungkap H. Agus.
Politikus Partai Demokrat ini menjelaskan bahwa berdasarkan mekanisme yang ada, anggaran untuk pembangunan jalan bisa diajukan melalui bantuan keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Provinsi Kaltim. Namun, ia berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau dapat segera mengambil langkah cepat agar permintaan ini dapat segera direalisasikan.
“Peningkatan kualitas jalan ini sangat penting untuk mendukung mobilitas warga. Saya akan mengupayakan solusi terbaik agar pembangunan dapat segera direalisasikan,” jelasnya.
Warga Kelurahan Rinding kini berharap agar perbaikan fasilitas yang telah lama diidamkan segera terealisasi. Dengan sinergi antara pemerintah daerah dan provinsi, kebutuhan mendesak ini diharapkan dapat segera terpenuhi.