DPRD Kutim

Pentingnya Digital Marketing untuk Kembangkan UMKM di Kutai Timur

NUSASATU, KUTIM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim), Pandi Widiarto, menekankan pentingnya memanfaatkan potensi digital marketing untuk mendukung perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Hal tersebut disampaikan usai menggelar reses dan mendengarkan keluhan masyarakat di Aula Masjid An-Nur, G-Hause, Desa Swarga Bara, belum lama ini.

Baginya, perkembangan zaman harus diimbangi dengan strategi yang tepat untuk memajukan UMKM. “Ini potensi yang harus dipikirkan, karena ini kan juga merupakan bagian dari perkembangan zaman yang harus terus diimbangi,” katanya.

Pandi Widiarto percaya, UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian lokal dan perlu didukung dengan inovasi. Makanya, perlunya kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutim dan pelaku UMKM untuk mengoptimalkan potensi yang ada.

“Saya juga mau diskusi banyak oleh pemkab dan menanyakan apa program terkait dengan ini. Kalau soal UMKM, terobosannya bagaimana mengkorelasikan antara UMKM dan digital marketing supaya bisa terkoneksi,” jelasnya. (nu/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page