Sarifah Suraidah Harum Terpilih Aklamasi Pimpin Kormi Kaltim 2025–2029
NUSASATU, SAMARINDA – Istri Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Rudy Mas’ud, Sarifah Suraidah Harum, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kaltim periode 2025–2029.
Penetapan tersebut berlangsung dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Kormi Kaltim 2025 yang digelar di Aula Dispora Gelora Kadrie Oening, Sempaja, Samarinda.
Sarifah Suraidah yang juga menjabat sebagai Anggota Komisi VI DPR RI dari Daerah Pemilihan Kaltim, menyatakan komitmennya untuk memperkuat peran Kormi sebagai motor penggerak olahraga masyarakat di Benua Etam.
Menurutnya, olahraga rekreasi memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, baik dari aspek kesehatan maupun produktivitas.
“Kormi harus mampu menggerakkan masyarakat dan membangun semangat agar olahraga semakin hidup di tengah-tengah masyarakat. Tujuannya adalah mewujudkan masyarakat yang sehat, bugar, dan produktif,” ujar Sarifah usai penetapan.
Ia menambahkan, penguatan sinergi dengan pemerintah daerah, komunitas olahraga, serta berbagai elemen masyarakat menjadi kunci utama dalam pengembangan olahraga masyarakat di Kaltim.



